Syarat Video Layak Untuk Disimpan – Jaman sekarang ini, kita semua sudah sangat dimudahkan untuk menghasilkan sebuah video. Mulai dari kamera DSLR yang harganya sudah lumayan murah hingga smartphone yang anda pegang setiap haripun bisa digunakan untuk menghasilkan sebuah video.
Berbeda dengan orang-orang sebelum tahun 2000an yang masih menggunakan kaset pita untuk merekamnya. saat ini kita sudah terbiasa menggunakan memory dalam hal penyimpanan data video saat direkam. Bahkan kita dapat langsung melihat hasil rekaman tersebut tanpa harus repot-repot melakukan capture terlebih dahulu.
Namun, tidak semua video yang kita hasilkan tersebut bida dikatakan layak. Ada beberapa faktor penilaian yang bisa kita terapkan sehingga video rekaman kita dikatakan layak untuk ditonton.
Cukup Pencahayaan
Sebuah gambar video utamanya harus memiliki pencahayaan yang cukup (Tidak lebih dan tidak juga kurang). Anda tidak bisa menyajikan sebuah gambar yang terlalu gelap atau under eksposur karena penonton tidak akan bisa menyaksikan apapun dalam gambar tersebut.
Tidak bisa juga menyajikan gambar yang terlalu terang atau over eksposur karena membuat mata penonton sakit melihat cahaya yang berlebihan dalam video tersebut.
Fokus
Usahakan anda menampilkan gambar video yang fokus. Sehingga penonton merasa jelas dengan detail-detail yang ingin anda tampilkan dalam video tersebut.
Jika video anda tidak fokus, maka video tersebut tidak layak untuk anda tampilkan karena tidak memberikan kejelasan pada penonton.
Stabil
Teman terbaik kamera itu adalah tripod. Walaupun kamera masih bisa menghasilkan gambar tanpa adanya tripod, bisa dipastikan bahwa gambar video yang dihasilkan tersebut kurang stabil dan bahkan bisa membuat penonton merasa pusing.
Ada baiknya anda sedikit repot menggunakan tripod namun menghasilkan gambar yang stabil daripada gambar anda goyang dari awal hingga akhir.
Cukup Durasi
Jaman digital saat ini, anda bisa merekam video dengan durasi yang sangat lama sekalipun. Namun, akan sangat bijak jika anda mengambil potongan video dengan durasi yang cukup.
Durasi yang dianggap cukup untuk sebuah video adalah tidak terlalu pendek (dibawah 2 detik) dan tidak juga terlalu panjang (diatas 15 detik). Biasanya video yang hanya memperlihatkan insert benda-benda diam diambil dengan durasi ideal 10 detik, yang mana nantinya saat editing 2 detik pertama dan 2 detik terakhir akan dipotong dengan alasan awal videonya belum stabil atau untuk kebutuhan penggunaan transisi.
Namun, tidak semua video harus menggunakan perhitungan diatas jika video tersebut:
Penting dan Menarik
Jika video yang anda rekam adalah sebuah hal yang sangat penting, tidak akan terulang lagi, menarik, berbahaya, seperti video pertama anak anda belajar berjalan, video kerusuhan, kebakaran rumah, kejadian alam seperti (gempa bumi, gunung meletus, tsunami, dll) namun saat anda merekamnya kurang stabil atau mungkin pencahayaannya kurang.
Maka video tersebut masih dikatakan layak untuk ditampilkan karena ada unsur penting dan menarik untuk anda dan juga orang banyak saksikan.
Jika ingin mendapatkan update terbaru di blog Catatan Sinematografi ini, bisa dengan mendaftarkan nama dan alamat email pada form dibawah.
[mc4wp_form id=”1463″]Salam CSinema